Air rebusan beras yang agak kental atau disebut dengan air tajin umumnya diberikan kepada bayi-bayi yang baru mendapatkan makanan pendamping ASI. Tekstur yang lembut dari air tajin ini membuatnya mudah ditelan oleh bayi yang belum mampu mengunyah. Pemberian air tajin ini pastinya memiliki manfaat untuk bayi. Pada poin berikut akan dibahas tentang khasiat air tajin.

Manfaat air tajin untuk bayi

  1. Pemenuhan nutrisi

Kandungan nutrisi yang lengkap pada air tajin dapat memenuhi kebutuhan nutrisi pada bayi. Kandungan yang lengkap yaitu vitamin B, mineral, enzim, antioksidan, vitamin E. Diketahui air tajin terbaik didapatkan dari air tajin beras merah.

  1. Menyembuhkan diare

Air tajin diketahui mampu mengurangi intensitas bayi dalam buang air besar. Sehingga, ketika bayi terkena diare, bayi dapat diberikan air tajin untuk mengurangi gejala dan sampai menyembuhkan diare tersebut.

  1. Menyembuhkan ruam

Kulit bayi yang masih sensitif umumnya sering terkena ruam. Solusinya adalah pada air mandinya diberikan tambahan air tajin. Air tajin diketahui mampu mengurangi hingga menyembuhkan ruam yang diakibatkan oleh gesekan baju ataupun karena susu.

Khasiat Luar Biasa Air Rebusan Beras yang Agak Kental
Scroll to top