Cina mempunyai sederet sungai dengan ukuran yang cukup panjang baik terpanjang di Cina maupun dunia. Salah satunya adalah sungai panjang atau yang lebih dikenal dengan sungai Yangtze. Sungai Yangtze menjadi sungai terpanjang yang ada di Cina dan bahkan menjadi sungai kebangaan milik Cina. Sungai panjang ini juga mempunyai beberapa keunikan yang perlu diketahui oleh semua orang.
Arti Nama Yangtze
Ada beberapa pihak yang menyebutjan bahwa sungai panjang adalah sungai Yangtze. Memang pada aslinya nama sungai tersebut adalah sungai Yangtze karena di Cina Yangtze sendiri mempunyai arti sungai panjang. Itulah yang membuat beberapa pihak menyebut sungai panjang ini dengan sebutan Yangtze. Sungai ini mempunyai panjang mencapai 6.300 KM dan juga masuk dalam sungai terpanjang ke tiga yang ada di dunia.
Jika dilihat dari sejarahnya maka bisa dilihat bahwa sungai ini telah menjadi salah satu rute yang digunakan untuk mengangkut barang. Namun sungai ini juga mempunyai kelemahan untuk dilewati. Pasalnya rute sungai ini cukup membahayakan bagi navigasi kapal karena terdapat banyak batu dan juga tingkat fluktuatif air. Hingga sekarang sungai panjang ini masih menjadi sungai yang berperan penting dalam perekonomian baik di desa dan kota yang besar di Cina.
Selain berperan penting dalam perekonomian, sungai ini juga berperan di kalangan wisatawan. Banyak wisatawan yang tertarik berkunjung ke sungai panjang ini. Sungai panjang memang termasuk dalam objek wisata yang ada di Cina. Jika anda berkunjung ke Cina maka anda bisa mencoba untuk menggunakan kapal wisata yang menawarkan perjalanan hingga beberapa hari. Kapal pesiar ini juga menawarkan berbagai hal yang sepktakuler dengan menikmati beberapa situs bersejarah yang ada di dunia.
Para wisatawan juga bisa mengunjungi beberapa kota kuno yang ada. Itulah beberapa hal mengenai sungai panjang di Cina. Sebenarnya ada banyak sekali kabar mengenai sungai panjang ini yang sangat menarik untuk disimak. Menjadi salah satu sungai kebanggaan milik Cina membuat sungai ini semakin dikenal di seluruh dunia.