Berbicara mengenai India, tak melulu soal film Bollywoodnya yang telah mendunia. Dalam ulasan ini, anda nantinya akan lebih banyak mengetahui tentang mata uang India yang bisa anda gunakan untuk bertransaksi ketika mengunjungi negara yang memiliki Taj Mahal ini. Seperti negara pada umumnya, India pun juga memiliki mata uang resmi yang bisa digunakan yakni berupa rupee. Lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.

Kenali Lebih Dekat Mata Uang Rupee

  1. Sejarah Mata Uang Negara India

Rupee yang merupakan mata uang negara India, tercipta dari sebuah kata yang berasal dari bahasa Mongolia. Kata ini memiliki kata asli berupa rupia dimana yang mempunyai arti perak. Pada waktu Mongolia berada di bawah pimpinan Genghis Khan dan dilanjutkan pada Kubilai Khan, pimpinan ini melakukan invansi ke berbagai negara di Selatan termasuk India. Tak heran jika nama rupia akhirnya menyebar ke wilayah ini dan dijadikan mata uang negara.

  1. Lambang Mata Uang Rupee India

Mata uang India ini memiliki banyak lambang atau simbol mata uang. Namun yang paling umum digunakan adalah simbol Rs dan โ‚น. Lambang rupee ini berasal dari penggabungan huruf Dewanagari dan huruf kapital latin R. Hal ini dibentuk agar tercipta garis yang sejajar atau paralel. Untuk filosofinya yakni sebagai bentuk kesetaraan dan melambangkan keinginan masyarakat India untuk menghilangkan perbedaan ekonomi.

Pada umumnya, tanda mata uang di berbagai negara di dunia memiliki dua jenis bentuk. Yang pertama hanya inisial atau huruf pertama pada mata uang. Yang kedua menggunakan perubahan sehingga menghadirkan sebuah simbol yang unik rupee ini. Namun terkadang mata uang yang memiliki simbol ini akan susah jika anda ingin menuliskannya.

  1. Nilai Pecahan Mata Uang Rupee

Rupee tidak hanya menjadi mata uang yang resmi di negara India, melainkan juga di Bhutan dan nepal yang juga ikut menggunakannya dalam transaksi sehari-hari. Namun hal ini hanya terbatas pada wilayah perbatasan saja. Mata uang di India ini terdiri dari dua jenis yakni uang logam dan uang kertas. Untuk logamnya sendiri terdiri dari pecahan 50 paisa, 1, 2, 5, 10 rupee, sedangkan untuk uang kertasnya terdiri dar 1, 2, 5, 10, 20, 50, 100, 500, dan 1000 rupee.

Pada uang logamnya terdapat pecahan paisa, paisa sendiri merupakan nama unit satuan yang bernilai lebih kecil daripada rupee. Hal ini juga sejenis dengan rupiah yang menggunakan sen pada jaman dahulu. Hal ini pun juga terjadi di India, dimana 1 rupee India setara dengan 100 paisa.

Yuk Mengenal Rupee Mata Uang India
Scroll to top